Babinsa Koramil-01/Jongkat Dampingi Kegiatan Vaksinasi Di Desa Binaan

oleh -916 Dilihat

Mempawah (Paradigmanasional.id)  – Dengan penuh semangat guna mensukseskan program Vaksinasi Covid-19 di wilayah Kecamatan Segedong yang telah berjalan di berbagai kelurahan, Sekolah dan tempat yang d tunjuk untuk melaksanakan Vaksinasi dengan sasaran masyarakat diwilayah setempat dan untuk mensukseskan program Pemerintah untuk memerangi penyebaran virus Covid-19.

 

Dalam kegiatan ini Babinsa Koramil 01/Jongkat Praka Sagita bersama Bhabinkamtibmas melakukan pendampingan dan pengamanan kegiatan Vaksinasi yang di selenggarakan di Puskesmas Segedong, Kecamatan Segedong, Kabupaten Mempawah, Sabtu (04/12/2021).

 

Kegiatan pendampingan yang dilakukan Praka Sagita merupakan upaya dalam rangka memberikan rasa aman bagi warga Segedong beserta Nakes dari Puskesmas Segedong.

 

“ Diharapkan kepada masyarakat untuk tidak takut di Vaksi karena Vaksin ini Aman dan Halal serta baik untuk kekebalan tubuh,” ucap Praka Sagita.

Ia juga menghimbau dalam pelaksanaan Vaksin tersebut bagi warga yang akan melaksanakan terlebih dahulu harus melaksanakan pendaftaran, mulai Pendataan, Pemberian Vaksin dan terakhir pencatatan/Observasi.

 

Praka Sagita juga menjelaskan bahwa warga yang telah melaksanakan Vaksin dosis 1 Pfizer berjumlah 6 orang dan Vaksin dosis 2 dengan jumlah 24 orang serta Vaksin dosis 2 jenis Sinovac berjumlah 12 orang.

 

Sementara itu, Kapus Segedong ibu Widiarti A.Md.Far mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu dan mendukung penuh segala kegiatan pemerintah demi mensukseskan program vaksinasi dan menciptakan Kecamatan Segedong ini sehat, kondusif dan aman serta terhindar dari penyebaran Covid-19.

 

“Semoga Kecamatan Segedong dan sekitarnya ini terbebas dari Virus Covid-19, harapan kita semua virus Covid-19 ini segera berakhir dan kita semua bisa beraktivitas seperti biasa,” tutup Widiarti A.Md.Far (Red)

 

 

Sumber : Pendim (1201-01).

No More Posts Available.

No more pages to load.