Layani Masyarakat Babinsa Koramil 03/Smd Seberang Laksanakan Fogging dan Semprot Disinfektan

oleh -584 Dilihat

SAMARINDA(Paradigma Nasional.id)- Mencegah nyamuk Aedes Aegypti dan penyebaran virus Korona atau Covid-19, Babinsa kelurahan harapan Baru Koramil 03/Smd Seberang, Kodim 0901/Samarinda Serda I Made Sugiarta bersama Lurah harapan Baru Ibu melakukan fogging dan penyemprotan disinfektan tanpa terkecuali seluruh rumah warga di Jln. Cipto Mangunkusumo Gg 5 RT.10 Kecamatan Loa Janan Ilir, Selasa (11/1/22).

Babinsa Koramil 03/Smd Seberang kelurahan harapan Baru Serda I Made Sugiarta mengatakan, aksi ini dilakukan, untuk menghindari DBD dan Penyebaran Virus Covid-19. Sama dengan DBD, menurut I Made Muslih, wabah virus Covid-19 sangat berbahaya. Untuk itu dilakukan penyemprotan disinfektan. “Saya sebagai pengurus lingkungan selalu menghimbau kepada warga untuk selalu menjaga pola hidup sehat. Terutama menghadapi virus global yaitu Covid-19,” ujarnya.

 

Menurut Serda I Made Sugiarta, virus Covid-19 dapat dicegah dari individu masing-masing warga. “Yang sederhana, rajin mencuci tangan dengan hand sanitizer,” katanya. “Salah satu warga Ibu Sariyah mengapresiasi Babinsa lingkungannya bersama Lurah yang sudah melakukan fogging dan penyemprotan disinfektan di lingkungannya agar terhindar dari penyakit DBD dan Virus Corona,” ungkapnya.

Pendim 0901/Smd.(Vid)

No More Posts Available.

No more pages to load.