Mengantisipasi Ketersediaan Pangan Menjelang Bulan Ramadhan Dandim 0901/Samarinda Mengecek Gudang Bulog Subdrive Samarinda 

oleh -581 Dilihat
oleh

Samarinda, paradigmanasional.id – Dalam mengantisipasi keterbatasan Stok beras di wilayah Kota Samarinda Dandim 0901/Smd Letkol Arm. Novi Herdian, S.H.,M.M mengecek lansung Gudang Bulog Subdrive Samarinda yang berada di Jln. Ir. Sutami Kelurahan Karang Asam Ilir, Kecamatan Sungai Kunjang, Senin (28/03/22).

Dandim 0901/Smd Letkol Arm. Novi Herdian, S.H.,M.M di sambut Kepala cabang Bulog Subdrive Samarinda Bapak Mardi yang dilanjutkan melakukan pengecekan ketersediaan beras/pangan menjelang bulan suci Ramadhan dan hari raya Idul Fitri. Saat meninjau lokasi gudang beras Dandim menyampaikan, kegiatan pengecekan gudang Bulog untuk memastikan stok logistik terutama pangan agar aman untuk persediaan di masa pandemi Covid-19 dan menjelang Hari Raya Idul Fitri di kota Samarinda.

Kepala cabang Bulog Subdrive Samarinda Bapak Mardi menyampaikan untuk saat ini beras masih aman dan kondisi baik sesuai prosedur penyimpanan dan pendistribusian.

“Jadi kegiatan ini merupakan wujud langkah antisipasi untuk melihat secara langsung dan meninjau kondisi stok beras di gudang Bulog Samarinda dan mengetahui sistem atau cara penyimpanan maupun pendistribusiannya. Juga untuk memastikan ketersediaan pangan dan kondisi pangan yang ada di Gudang Bulog, Ketersediaan pangan masih aman, baik secara kuantitas (jumlah) stok maupun kualitasnya. secara umum semua masih dalam kondisi bagus untuk masyarakat kota Samarinda, sebagai upaya menyediakan bahan pangan di masa pandemi Covid-19 dan menjelang Lebaran ini,” tandasnya.

(Vivid)

No More Posts Available.

No more pages to load.