Patroli gabungan Himbau Masyarakat Patuhi Protkes Covid-19

oleh -615 Dilihat

SAMARINDA (Paradigmanasional.com)
Kodim 0901/Samarinda bersinergi bersama Polsek Samarinda Kota dan Satpol PP Kota melakukan operasi yustisi covid-19 di depan perumahan Arisco jalan Sultan Sulaiman Kelurahan Sambutan Kecamatan Sambutan, Selasa (5/10/21) malam.

Pengawasan terus dilakukan dengan melakukan operasi yustisi di tempat keramaian untuk pendisiplinan. Dari hasil pelaksanaan operasi yustisi masih banyak warga yang tidak taat terhadap protokol kesehatan, terutama tidak memakai masker saat berada di luar rumah (Berkerumun).

Anggota patroli dari Kodim 0901/Smd di pimpin Serma Nurngali yang mendampingi . Kepala Bidang Penegakan Perundangan Undangan daerah Herry Herdany,S.H dan Kepala Seksi Satuan Perlindungan Masyarakat Yani Priyambodo,S,Sos.,M,Si menyebutkan,

Razia/patroli itu masih mendapati beberapa warga tidak menggunakan masker, sehingga dilakukan pembinaan dan diberikan himbauan untuk tidak mengulangi lagi karena pandemi belum berakhir. “Kita tidak ada bosan-bosannya memberikan himbauan kepada masyarakat, guna menjaga kesehatan diri dan keluarga,” ujar Serma Nurngali.

Harapan kami “Operasi yang dilakukan secara rutin pagi dan malam hari agar masyarakat bisa disiplin menerapkan protokol kesehatan terutama dalam hal penggunaan masker ketika beraktivitas diluar rumah dan terhindar dari penularan virus corona”, terangnya.(Vid)

Kodim 0901/Smd

No More Posts Available.

No more pages to load.