Secara Humanis Babinsa Sampaikan Himbauan Protkes Dan Ajak Warga Untuk Laksanakan Vaksin

oleh -688 Dilihat

SAMARINDA, Paradigmanasional.id- Personil Koramil 02/Sungai Pinang, Kodim 0901/Smd bersama aparat gabungan menghimbau dan mengajak warga binaan Kecamatan Sungai Pinang secara untuk mematuhi Prokes dan melaksanakan Vaksin Covid-19 bagi yang belum melaksanakan vaksin, Selasa (14/2/22).

 

 

Peran aktif aparat kewilayahan khususnya Babinsa dalam mengurangi angka penyebaran Covid-19 di wilayah binaannya sangat membawa dampak yang besar, terbukti dengan turut sertanya TNI dalam melakukan Serbuan Vaksin,menyampaikan himbau dan ajakan pada warga untuk turut menyukseskan program Vaksinasi dengan ikut melaksanakan Vaksin.

 

Babinsa Gunung Lingai yang turut dalam operasi yustisi Serda Muji Untung mengatakan kepada warga, agar masyarakat tetap patuhi aturan pemerintah dengan menerapkan protkes dan banyak masyarakat menjadi khawatir untuk melakukan vaksinasi adalah karena banyak sekali berita bohong (Hoax) yang telah beredar di media sosial dan kemudian menjadi bahan perbincangan bagi seluruh warga,” ungkapnya.

Secara Humanis Babinsa juga mengajak masyarakat untuk mendukung dan mensukseskan serbuan vaksinasi ini, dan dapat mengajak warga lain yang belum melakukan vaksinasi agar dapat melaksanakannya.

 

Selain itu Babinsa dan aparat gabungan juga membagikan masker kepada warga yang melintas pada saat itu tidak menggunakan masker.

 

Pendim 0901/Smd.(Vid)

No More Posts Available.

No more pages to load.