SMP Negeri 1 Kotamobagu siap sukseskan ANBK 2024

oleh -323 Dilihat

Kotamobagu, Sulawesi Utaraparadigmanasional.id — Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 1 Kotamobagu siap menyukseskan pelaksanaan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) Bulan September 2024 waktu dekat ini.

Kesiapan tersebut terus ditindak lanjuti dengan pemenuhan kebutuhan sarana dan prasarana ANBK, seperti komputer, jaringan internet, listrik, dan kesiapan peserta didik serta tenaga pendidik dan tenaga kependidikan.

Kepala SMP N 1 Kotamobagu Ifdawan Dundo, S.Pd ketika ditemui media paradigmanasional di ruang kerjanya, Selasa, 03/09/2024 mengatakan, saat ini mulai menyiapkan ruangan.

Ifdawan Dundo menjelaskan, ANBK Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) hanya dapat dilaksanakan menggunakan komputer atau laptop disertai dengan jaringan internet.

Dilanjutkannya, keberadaan ANBK dinilai mampu memberikan informasi yang berguna untuk memantau bagaimana perkembangan mutu sekolah dari waktu ke waktu.

Bahkan, ANBK juga dapat digunakan untuk memantau adanya kesenjangan antar bagian yang terjadi di dalam sistem pendidikan.

Contohnya adalah kesenjangan antar kelompok sosial, antar satu peserta didik dengan peserta didik lain hingga kesenjangan antara satuan pendidikan.

Saya berharap para siswa dapat mengikuti ANBK dengan lancar tanpa ada kendala jaringan, listrik atau hal teknik lainnya. Dan yang terpenting adalah mereka tetap menjaga kesehatan agar dapat mengikuti ANBK sesuai jadwal nanti,”.

“Pelaksanaan ANBK bertujuan memperlihatkan apa yang semestinya menjadi tujuan utama sekolah, yaitu pengembangan kompetensi literasi numerasi dan karakter peserta didik, serta melihat iklim keamanan sekolah, iklim kebhinekaan, kualitas pembelajaran” ujarnya.

Selain itu, lanjut Ifdawan Dundo, ANBK juga bertujuan untuk pemetaan mutu sistem pendidikan di institusi sekolah. Hasil ANBK menjadi bahan evaluasi untuk memperbaiki kualitas pendidikan di sekolah.

“ANBK bukan menentukan kelulusan tapi asesmen kompetensi minimum (AKM), survei karakter, dan survei lingkungan belajar, yang bertujuan meningkatkan kualitas belajar mengajar, meningkatkan kemampuan literasi dan numerasi, dan menganalisis karakter,” pungkas Ifdawan Dundo.

Feki Sajow.

No More Posts Available.

No more pages to load.