Papua Barat, paradigmanasional.id – Seluruh prajurit “Goura Victoria” Resimen Bantuan Tempur 3 Marinir (Menbanpur 3 Marinir) Pasmar 3 berkumpul di depan Mako Menbanpur 3 Marinir, Kesatrian Marinir Katapop Abraham Octavianus Atururi dengan berdiri tegak perkasa menyambut kedatangan Komandan Resimen Bantuan Tempur 3 Marinir (Danmenbanpur 3 Marinir) yang baru Letkol Marinir Antonius Johan Armadi, M.Tr.Hanla. Rabu (23/03/2022).
Diawali dengan sambutan tarian adat Papua (tarian selamat datang) yang merupakan kearifan dan budaya luhur masyarakat Papua, tarian ini dimaknai sebagai bentuk ungkapan rasa hormat dan juga tanda kedatangan Komandan yang baru dapat memberikan harapan baru untuk membawa kesuksesan serta kejayaan bagi Menbanpur 3 Marinir kedepan.
Prosesi dilanjutkan dengan Komandan Menbanpur 3 Marinir berjalan menuju ruang VIP diiring lagu “Selamat Datang Pahlawan Muda” yang dinyanyikan oleh seluruh prajurit Goura Victoria. Selesai acara penyambutan, Letkol Marinir Antonius Johan Armadi, M.Tr.Hanla (Danmenbanpur 3 Marinir) melaksanakan Entry Briefing kepada seluruh Prajurit Goura Victoria Menbanpur 3 Marinir.
Dalam pengarahannya, Danmenbanpur 3 Marinir berharap kepada seluruh prajurit untuk tetap melanjutkan dan meningkatkan kualitas kerja sesuai dengan satuan masing-masing dalam program kegiatan yang sudah dilaksanakan sebelumnya. Entry Briefing ini merupakan perwujudan re-organisasi dari satuan atas dengan tujuan untuk menjadikan Menbanpur 3 Marinir semakin baik kedepannya dengan pemimpin yang baru. Seperti yang tertuang dalam salah satu prioritas Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono yaitu tentang pembangunan SDM TNI AL yang unggul.
(Nana)