Tingkatkan Kemanunggalan TNI Rakyat Babinsa Tepian Baru Pelopori Gotong Royong Pembangunan Musholla Nurul Iman

oleh -742 Dilihat
oleh

Bengalon, paradigmanasional.id – Babinsa Tepian Baru Koramil 0909-06 Bengalon Serka Andi Malarangan Kodim 0909/KTM langsung memimpin gotong royong pembangunan Musholla Nurul Iman Desa Tepian Baru Kecamatan Bengalon Kabupaten Kutai Timur.

Lebih lanjut Serka Andi Malarangan menjelaskan bahwa pembangunan musholla sangat penting bagi peningkatan iman seseorang maupun warga masyarakat sekitar Desa Tepian Baru dan juga nantinya dapat menjadi tempat untuk bersilaturahmi dan berkumpul bersama sama untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan jelas Babinsa.

Di sela sela kegiatan gotong royong tersebut Babinsa mengatakan kegiatan gotong royong perbaikan pembangunan musholla Nurul Iman ini adalah tak lain dan tak bukan sebagai wujud kepedulian kami jajaran TNI terkhusus Koramil 0909-06 Bengalon yang selalu peduli tentang kesulitan masyarakat sebagai wujud implementasi 8 wajib TNI serta sebagai pelopor dalam kegiatan dan memberikan edukasi serta meningkatkan semangat gotong royong yang saat ini mulai tergerus dengan peradaban modern sehingga kita perlu meningkatkan jiwa sosial kemasyarakatan kita ujar Serka Andi Malarangan di sela sela gotong royong tersebut.

Lebih lanjut Babinsa juga mengharapkan kepada semua lapisan masyarakat untuk meningkatkan kepedulian peduli terhadap lingkungan sekitar termasuk dalam pelaksanaan gotong royong pembangunan Musholla Nurul Iman ini diharapkan semua masyarakat berperan dan aktif dalam pelaksanaan gotong royong agar proses pembangunan ini cepat selesai dan segera dapat di manfaatkan oleh masyarakat dan warga sekitar.

Selain itu juga Babinsa mengharapkan kepada warga masyarakat khususnya warga sekitar untuk lebih proaktif dalam menjaga lingkungan kita agar tetap kondusif yang mana pembangunan dapat berjalan dengan lancar karena adanya situasi keamanan yang kondusif jelasnya.

Serka Andi Malarangan berharap dengan kegiatan gotong royong ini semakin mempererat jalinan silaturahmi dan kemanunggalan TNI rakyat agar semakin kokoh bersama sama membangun daerah yang kita cintai ini terangnya. (vid)

No More Posts Available.

No more pages to load.