Babinsa Koramil 0818/26 Singosari Laksanakan Pengamanan Ibadah Hari Kenaikan Isa Almasih

oleh -655 Dilihat
oleh

Malang, paradigmanasional.id – Guna memberikan rasa aman dan nyaman bagi umat Nasrani yang sedang melaksanakan ibadah hari kenaikan Isa Almasih, personel Babinsa Koramil 0818/26 Singosari melaksanakan pengamanan kegiatan tersebut di wilayah teritorial Koramil Singosari, Kamis (26/05/2022).

Bersinergi dengan personel polres SIngosari melaksanakan pengamanan di GEREJA ST YOHANES MARIA VIANEY Komplek Kertanegara TNI – AU Desa.Tamanharjo Kec.Singosari Kab.Malang.

Dalam kegiatan tersebut, Danramil Singosari Kapten Chb Bambang menyampaikan bahwa, kehadiran personel TNI – Polri di gereja sebagai wujud rasa tanggung jawab guna memberikan rasa aman dan nyaman bagi umat nasrani yang sedang melaksanakan kegiatan ibadah kebaktian di wilayah binaan.

Lanjut Danramil, kegiatan tersebut tidak lepas juga dan tetap mematuhi protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah.

Salah satu jemaat gereja bapak Rinto (45) yang pada saat itu sedang melaksanakan kebaktian di gereja mengucapkan terima kasih kepada babinsa dan anggota polri yang telah melaksanakan pengamanan di gereja.

“Dengan adanya pam ini, kami jemaat sangat nyaman dan hikmad untuk beribadah.” ungkap Rinto.

(Nana)

No More Posts Available.

No more pages to load.