TASIKMALAYA (Paradigmanasional.com)
TNI AU. Pentak Lanud Wiriadinata (25/10) Danlanud Wiriadinata Letkol Nav Djoko Purnomo, S.M.,M.M didampingi Kadislog Mayor Kal Sony Winata dan Kadispers Mayor Adm Nur Muslih Prawineka menghadiri acara peluncuran Buku Plan BobCat Secara Virtual Dari ruang rapat mako Lanud.
Peluncuran buku yang dilaksanakan dari Grha Widya Dirgantara Seskoau Lembang disaksikan secara langsung dan juga secara virtual oleh seluruh satuan jajaran TNI AU di seluruh Indonesia. Buku Plan Bob Cat merupakan karya dari Kepala Staf Angkatan Udara Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, S.E., M.P.P. Dalam sambutannya Kasau menyampaikan model transformasi plan BobCat diarahkan menjadi landasan konseptual tentang peran TNI Angkatan Udara di masa perang dan damai, serta perannya dalam konteks pertahanan, ekonomi, dan kehidupan sosial Indonesia dalam membangun postur TNI AU di masa depan.
Acara yang berlangsung dengan sangat menarik ini dipandu oleh Ibu Imelda Marsellas Wangkar dan beberapa penanggap yang kompeten di bidangnya seperti, Pangkoopsau III Marsekal Muda TNI Samsul Rizal, S.I.P., M.Tr. (Han), Dr Kusnanto Anggoro, Andi Widjajanto, S.Sos., M.Sc. dan Ibu Curie Maharani Savitri, Ph.D.(Vid)