Bolaang Mongondow Raya, paradigmanasional.id – Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), Dr Elly Engelbert Lasut (E2L), melakukan safari lebaran Idul Fitri 1443 Hijriah di wilayah FC Bolaang Mongondow Raya, Selasa (3/5/2022).
Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), E2L didampingi Sekretaris DPD PD Sulut Billy Lombok serta beberapa jajaran pengurus Partai Demokrat Sulut, bersilaturahmi dengan Wakil Bupati Oskar Manoppo di rumah dinasnya di Desa Tutuyan, Kecamatan Tutuyan.
Dalam kesempatan itu, E2L yang juga Bupati Kepualaua Talaud sempat berinteaksi dengan warga masyarakat Boltim yang berada di rumah dinas Wabup Boltim Oskar Manoppo.
“Keluarga besar Partai Demokrat Provinsi Sulut mengucapkan selamat Idul Fitri 1443 Hijriah. Minal aidin wal faizin, mohon maaf lahir batin,” sebut E2L.
“Kunjungan dalam rangka safari idul fitri ini adalah sarana untuk memperkokoh kebersamaan, demi Indonesia khususnya Sulut. Kita ketahui bahwa Pak Oskar Manoppo merupakan pengurus (Wakil Ketua) DPD PD Sulut sehingga saya datang bersilaturahmi ke sini di momen yang fitri ini,” tambahnya.
Wabup Boltim Oskar Manoppo menyampaikan terimakasih atas kunjugan E2L beserta jajaran pengurs DPD PD Provinsi Sulut.
“Tentu kami sangat bahagia dengan kunjungan ini. Apalagi warga masyarakat kami sudah lama menantikan kehadiran Pak Ketua E2L di Boltim, ini menjadi momen berbahagia bagi kita semua,” ujar OPPO, panggilan akrab Oskar Manoppo.
Selain menyapa dan bersalam-salaman dengan warga Boltim, E2L berduet dengan penyanyi jebolan Indonesian Idol kelahiran Boltim, Novia Bachmid, membawakan lagu daerah Mongondow berjudul Tanob Tanobon.
Selain di Rudis Wabup Boltim, rombongan E2L juga bersilaturahmi ke kediaman mantan Bupati Boltim dua periode Sehan S Landjar di Desa Togid Kecamatan Tutuyan.
Rombongan E2L diterima langsung oleh Sehan Landjar dan istri, Nursiwin Dunggio. Sekedar informasi, dalam kunjungan ke Kabupaten Boltim, E2L turut disambut oleh sejumlah pengurus DPC dan DPAC Partai Demokrat Boltim.
Diantaranya Plt Ketua DPC PD Boltim Linda Somba, Sekretaris DPC PD Boltim yang juga anggota DPRD Boltim Argo V Sumaiku dan anggota DPRD Boltim Kevin Sumendap serta Wakil Ketua DPD PD Sulut Amalia Landjar.
(Harma)