MALANG (Paradigmanasional.com)
YBA2/MWJ_Yonbekang 2 Kostrad melaksanakan acara tradisi pindah satuan atas nama Serka Amrin Daud, Koptu Sanjaya Agung dan Koptu Andre bertempat di Mayonbekang 2 Kostrad. Jumat ( 22/10/2021)
Acara tradisi pindah satuan ini dilaksanakan sebagai bentuk apresiasi satuan kepada prajuritnya yang sudah berdinas di Batalyon Bekang 2 Kostrad dengan sangat baik dan untuk menumbuhkan rasa kebanggaan terhadap satuan lamanya.
Dalam amanat Komandan yang dibacakan oleh Wakil Komandan Batalyon Bekang 2 Kostrad Mayor Cba Haryo Tedjo menyampaikan terima kasih yang sebesarnya atas kerjasama dan dedikasi yang dibangun selama bertugas di satuan Yonbekang 2 Kostrad“ tentunya harapan besar kepada saudaraku sekalian apabila bertugas di satuan yang baru tetap menjaga nama baik satuan yang sudah membesarkan nama kalian.”
”Saya selaku pribadi dan atas nama keluarga besar Yonbekang 2 Kostrad mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang tulus kepada para anggota beserta istri, tetap jalin silaturahmi dimanapun bertugas dan hindari segala bentuk pelanggaran.“
Kegiatan berjalan dengan lancar dan tetap mematuhi protokol kesehatan, akhir acara dilanjutkan dengan pemberian ucapan selamat dan pemberian cinderamata kepada prajurit yang pindah satuan sebagai wujud penghargaan dari satuan Yonbekang 2 Kostrad. (Vid/Penyba2)